Jumat, 16 Desember 2011

HAMPA DAN KOSONG

Alam kebisuan malam
Sendiri aku duduk terpaku
Menatap gelap dan pekatnya malam
Semilir angin berhembus mnghantar
Dinginnya terasa menusuk tulangku
Dalam kebisuanku diam tanpa kata
Seribu tanya ingin ku ungkap
Meniti kesunyian
Dalam relung hatiku
Entahlah
Aku merasa sunyi
Aku merasa sepi
Sendiri menatap bintang dan bulan
Yang enggan pula,menyapaku
Malam semakin larut dan hening
Tapi aku juga belum beranjak
Ku rasakan kalbuku kian pekat
Nyaris terasa kesendirian di hati
Hampa dan kosong
Ingin rasanya aku pergi berlalu
Menghempaskan ragaku
Agar sepi,sunyi,hampa
Dan kelamnya hatiku
Hilang dari hidupku
Tapi aku.. aku semakin tak mampu
Hanya bisa diam membisu
Mendamba diantara getir
Dan perih di jiwaku
Yang sunyi dan kelam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar